Bangun Koneksi dan Kolaborasi, IKA Akuntansi UIN Suska Riau Lakukan Pendataan Alumni
Sabtu, 08-11-2025 - 15:11:54 WIB
Riau12.com-Pekanbaru-Ikatan Alumni (IKA) Akuntansi S1 Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau menginisiasi pendataan alumni mulai 10 November hingga 31 Desember 2025. Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam mempererat silaturahmi, memperkuat komunikasi, dan memperluas jaringan profesional antaralumni.
Inisiatif ini merupakan langkah strategis IKA Akuntansi S1 UIN Suska Riau dalam membangun hubungan yang lebih solid antara para alumni, mahasiswa, dan civitas akademika. Melalui pendataan tersebut, diharapkan terbentuk database alumni yang lengkap dan terintegrasi, sekaligus menjadi wadah kolaborasi untuk saling mendukung dalam berbagai bidang profesional.
Ketua IKA Akuntansi S1 UIN Suska Riau, Dr. Muhammad Sar’i, SE, ME, Ak, CPA, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar pendataan formal, tetapi juga menjadi momentum memperkuat kebersamaan antaralumni.
“Kami ingin menjadikan IKA Akuntansi S1 sebagai wadah silaturahmi yang aktif dan produktif. Pendataan ini diharapkan menjadi langkah awal dalam membangun jaringan yang kuat, membuka peluang kerja, serta menciptakan kolaborasi bisnis di antara para alumni,” ujarnya.
IKA Akuntansi S1 juga berencana menindaklanjuti kegiatan ini dengan berbagai program lanjutan, seperti forum alumni, kegiatan sosial, sharing pengalaman karier, serta kerja sama dengan dunia industri dan lembaga keuangan.
Alumni Akuntansi S1 UIN Suska Riau diharapkan berpartisipasi aktif dengan mengisi formulir pendataan melalui tautan resmi yang disediakan panitia. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui akun media sosial resmi IKA Akuntansi S1 UIN Suska Riau.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan terbentuk jaringan alumni yang solid, inspiratif, dan saling memberdayakan membawa semangat “Dari Alumni, Oleh Alumni, dan Untuk Alumni” demi kemajuan bersama dan kontribusi nyata bagi almamater tercinta.(rls)
Komentar Anda :