www.riau12.com
Jum'at, 07-November-2025 | Jam Digital
08:23 WIB - Jabatan Kadis PUPR PKPP Riau Tak Dibiarkan Kosong, Thomas Larfo Dimeira Ditunjuk Sebagai Plt | 16:00 WIB - Pemkab Siak Ajukan 3.059 Tenaga Non ASN untuk Diangkat Jadi PPPK Paruh Waktu | 15:50 WIB - PHR Zona Rokan dan Satgas Migas Tindak Tegas Masalah Lahan Duri Field demi Ketahanan Energi Nasional | 15:32 WIB - Komisi III DPRD Riau Soroti Pengusulan Irwan Nasir Jadi Komisaris Utama BRK Syariah | 15:21 WIB - Rupiah Menguat ke Rp 16.700 per Dolar AS, Mayoritas Mata Uang Asia Ikut Menguat | 15:11 WIB - Seleksi Terbuka Camat dan Lurah Pekanbaru, 169 ASN Lolos Administrasi dan Jalani Ujian Kompetensi
 
Koperasi Merah Putih Jadi Pusat Ekonomi Desa, Bupati Zukri Dorong Desa Segera Siapkan Lahan
Kamis, 06-11-2025 - 09:01:20 WIB

TERKAIT:
   
 

Riau12.com-PELALAWAN – Bupati Pelalawan H. Zukri membuka secara resmi Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Operasional Koperasi Merah Putih Desa dan Kelurahan se-Kabupaten Pelalawan, Rabu (5/11/2025) di Auditorium Kantor Bupati Pelalawan.

Kegiatan tersebut dihadiri Dandim 0313/KPR Letkol Inf Satriadi Prabowo, M.Si, Asisten II Setda Pelalawan Drs Fakhrizal, Kadiskop UKM Hanafie, Kadis PMD Novri Wahyudi, para camat, lurah, kepala desa, serta jajaran Babinsa dari seluruh kecamatan di Pelalawan.

Dalam rakor tersebut, Bupati Zukri menegaskan pentingnya percepatan pembangunan dan operasional Koperasi Merah Putih sebagai pusat kegiatan ekonomi baru di tingkat desa dan kelurahan. Ia bahkan mengecek langsung kehadiran satu per satu camat, lurah, dan kepala desa sebagai bentuk penegasan kedisiplinan serta keseriusan dalam mendukung program strategis daerah.

“Semakin besar lahannya semakin baik, karena koperasi ini nantinya menjadi pusat aktivitas ekonomi masyarakat. Kalau bisa, terintegrasi dengan UMKM, fasilitas umum, dan kegiatan sosial lainnya,” tegas Bupati Zukri.

Ia juga menekankan agar keberadaan Koperasi Merah Putih tidak justru menyaingi atau mematikan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), melainkan menjadi mitra yang memperkuat rantai distribusi barang di tingkat desa.

“Saya berharap ke depan, koperasi ini menjadi pendistribusi utama barang ke desa. Sementara barang yang tidak tersedia di desa, itu yang nanti dijual kembali. Jadi tidak ada yang dirugikan,” ujarnya.

Bupati Zukri juga meminta agar para kepala desa dan lurah segera menentukan lokasi dan menyiapkan lahan untuk pembangunan koperasi tanpa menunda-nunda. Ia menilai, semangat dan kemauan jauh lebih penting daripada terus memperdebatkan lokasi yang dianggap ideal.

“Kalau mau tunggu lokasi yang strategis, tidak akan mulai-mulai karena terlalu banyak pertimbangan. Yang penting niat kita tulus, keinginan kuat agar kampung maju dan masyarakat sejahtera. Jangan terlalu banyak berpikir, karena nanti tidak akan mulai-mulai,” pesan Zukri.

Ia juga menginstruksikan agar seluruh urusan administrasi dan kesiapan lahan dapat diselesaikan pada hari yang sama, agar proses unggah data dan verifikasi bisa segera dilakukan.

Sementara itu, Dandim 0313/KPR Letkol Inf Satriadi Prabowo, M.Si, menjelaskan bahwa secara aset, bangunan koperasi akan menjadi milik desa, sedangkan pengelolaannya dilakukan oleh koperasi yang beranggotakan masyarakat desa tersebut.

“Asetnya milik desa, tapi operasionalnya dijalankan oleh koperasi. Desa berinvestasi dalam koperasi, dan seluruh warga wajib menjadi anggota karena tujuannya untuk kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

Ia juga menegaskan bahwa lahan yang digunakan untuk pembangunan Koperasi Merah Putih harus memenuhi sejumlah persyaratan, di antaranya memiliki bukti kepemilikan yang sah, luas minimal 1.000 meter persegi, dengan ukuran bangunan 30 x 20 meter, serta ruang tambahan untuk parkir dan fasilitas umum lainnya.

“Setelah lahan sesuai persyaratan, akan dicek oleh Babinsa dan diverifikasi oleh kementerian. Dalam tiga hari dana akan dicairkan. Paling lambat 31 Januari bangunan sudah berdiri, dan Maret 2026 koperasi sudah beroperasi,” pungkas Dandim Satriadi.




 
Berita Lainnya :
  • Koperasi Merah Putih Jadi Pusat Ekonomi Desa, Bupati Zukri Dorong Desa Segera Siapkan Lahan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    9 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved