www.riau12.com
Jum'at, 07-November-2025 | Jam Digital
10:07 WIB - Perebutan Lahan TORA Picu Bentrokan di Kampar, Polisi Dalami Dugaan Keterlibatan Pihak Luar | 10:05 WIB - Kepulauan Meranti Kekurangan Pengawas Sekolah, Hanya 9 dari Kebutuhan Ideal 20 Orang | 10:00 WIB - Markarius Anwar: 21 dari 29 Ruas Jalan Pekanbaru Sudah Dioverlay, Target Selesai Akhir 2025 | 09:59 WIB - Polisi Amankan Dua Pelaku Penambangan Emas Tanpa Izin di Daerah Aliran Sungai Kuantan | 09:55 WIB - Ini Penyebab dan Cara Mengatasi Cortisol Face, Kondisi Akibat Hormon Kortisol Berlebihan | 09:14 WIB - Pemerintah Setarakan Masa Tunggu Haji Jadi 26 Tahun, Keberangkatan Berdasarkan Urutan Nasional
 
Erick Thohir Cabut Permenpora 14/2024, Siap Selesaikan Konflik Tenis Meja, Anggar, dan Tinju
Rabu, 24-09-2025 - 09:49:51 WIB

TERKAIT:
   
 

Riau12.com-JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir berkomitmen melakukan pendekatan dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI/NOC Indonesia) untuk menyelesaikan konflik yang tengah melanda beberapa organisasi olahraga di Tanah Air.

“Saya akan melakukan pendekatan dengan KONI dan KOI dalam menyelesaikannya. Semua itu dilakukan agar tidak mengorbankan kepentingan atlet dan menghambat perkembangan prestasi olahraga Indonesia,” kata Erick Thohir usai mengumumkan pencabutan Permenpora Nomor 14 Tahun 2024 di Media Centre Kemenpora Jakarta, Rabu (23/9/2025).

Terkait usulan wartawan olahraga senior Azhari Nasution agar penyelesaian konflik merujuk pada Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2022, yang menyebutkan Federasi Nasional (NF) wajib menjadi anggota Federasi Internasional (IF) untuk olahraga prestasi, Menpora Erick hanya menanggapi singkat, “Bagus.”

Hal serupa berlaku untuk usulan penyelesaian melalui Badan Arbitrase Keolahragaan Indonesia (BAKI), satu-satunya badan arbitrase olahraga yang diakui Kemenpora. Sebagai anggota Komite Olimpiade Internasional (IOC), Erick memahami bahwa hanya NF yang diakui IF dan NOC Indonesia yang dapat mengirim atlet ke kalender resmi multi-event seperti SEA Games, Asian Games, dan Olimpiade.

Beberapa cabang olahraga saat ini terbelah menjadi beberapa pengurus. Di tenis meja, misalnya, terdapat tiga organisasi: PB PTMSI pimpinan Pieter Layardi, PP PTMSI pimpinan Komjen (Purn) Oegroseno, dan Indonesian Pingpong League (IPL) pimpinan Komjen (Purn) Prof Petrus Reinhard Golose.

Hal serupa terjadi di cabang olahraga lain, seperti anggar dengan PB IKASI pimpinan Agus Suparmanto dan PP IKASI pimpinan Amir Yanto, serta tinju amatir dengan PB Pertina pimpinan Hillary Barigitta Lasut dan Perbati pimpinan Ray Zulham Farras Nugraha.

Dari beberapa organisasi yang bersengketa, yang sudah diakui sebagai anggota IF dan NOC Indonesia adalah IPL (Federasi Tenis Meja Internasional/ITTF), PB IKASI pimpinan Amir Yanto (Federasi Anggar Internasional/FIE), dan Perbati (World Boxing).

Langkah mediasi yang dijanjikan Menpora Erick diharapkan dapat menengahi perselisihan ini tanpa mengganggu persiapan dan prestasi atlet Indonesia di kancah internasional.




 
Berita Lainnya :
  • Erick Thohir Cabut Permenpora 14/2024, Siap Selesaikan Konflik Tenis Meja, Anggar, dan Tinju
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    9 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved