www.riau12.com
Senin, 20-Mei-2024 | Jam Digital
20:58 WIB - Bupati Rohil Ajak Bersama Wujudkan Kebangkitan Menuju Indonesia Emas | 20:10 WIB - Barisan Alih Generasi Deklarasikan Dukungan untuk Abdul Wahid | 18:50 WIB - Razia Gabungan, Puluhan Kendaraan ODOL hingga Pengemudi Tak Punya SIM Ditilang | 18:10 WIB - Mak Gadi, Nenek Pengedar Narkoba di Inhu Kembali Disidang | 17:01 WIB - Pelatih Madura United Senang Strateginya Berjalan Baik | 15:57 WIB - 636 SK PPPK Diserahkan Langsung Secara Simbolis Oleh Muflihun Hari Ini, Berikan Pesan Ini
 
Pidato Pj Bupati Hambali "Ngegas" di Bagholek Gadang, Beri Sinyal Hubunganya dengan Ketua LAK Memana
Jumat, 10-05-2024 - 09:15:36 WIB

TERKAIT:
   
 

Riau12.com-PEKANBARU- Acara Bagholek Godang sebagai ajang silaturahmi masyarakat Kabupaten Kampar yang digelar di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR), Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Kamis (9/5/2024) berlangsung sukses. Namun menyisakan sejumlah cerita di balik pro kontra yang berkembang.

Sejumlah pejabat dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kampar dan pejabat dari beberapa daerah hingga mantan Gubenur Riau serta sejumlah tokoh tampak hadir bersama ribuan masyarakat di GOR Remaja.

Di antara tokoh yang hadir juga disebut-sebut sebagai para bakal calon kepala daerah baik di tingkat Provinsi Riau maupun di Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar yang akan bertarung pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024. Sebagian mereka bahkan telah mendaftar di beberapa partai politik.

Di antara yang tampak hadir adalah mantan Walikota Pekanbaru H Firdaus dan “Orang Sumondo Kampar” H Syamsuar yang disebut-sebut akan maju di Pilgubri.

Kemudian untuk bursa calon Bupati/Wakil Bupati Kampar di antara yang tampak hadir adalah Edwin Pratama Putra, Dasril Afandi, Rahmat Jevary Juniardo, Repol, Rusdinur dan Yuyun Hidayat. Ada juga Pj Sekda Kampar Ahmad Yuzar yang dinilai telah beancang-ancang akan ikut maju. Kemudian ada juga Bacalon Walikota Pekanbaru Ida Yulita Susanti dan lainnya.

Meskipun dinilai sukses, namun ada beberapa hal yang masih menjadi topik pembicaraan masyarakat yang hadir dalam kegiatan yang berlangsung sejak pagi hingga siang tersebut. Salah satu hal yang menjadi pembicaraan itu adalah mengenai pidato sambutan Penjabat (Pj) Bupati Kampar H Hambali yang disampaikan secara blak-blakan pada kesempatan tersebut.

Di awal pidatonya Hambali terkesan langsung “ngegas” soal ketidakhadiran Ketua Lembaga Adat Kampar (LAK) H Yusri Datuk Bandaro Mudo yang juga merupakan mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kampar definitif dan Penjabat (Pj) Sekda Kampar ini.

Pidato Hambali ini semakin menguatkan sinyal bahwa hubungannya dengan pria yang akrab disapa Datuok Yusri itu sedang tidak baik-baik saja. Panasnya tensi hubungan Hambali dan Yusri juga dikait-kaitkan kembali dengan pelantikan Ahmad Yuzar sebagai Pj Sekda Kampar pada 30 April lalu.

Informasi yang beredar, Yusri pada saat itu sedang hangat-hangatnya dikabarkan kembali akan menjadi Pj Sekda Kampar pasca pengangkatan Ahmad Yuzar sebagai Pelaksana Harian (Plh) Sekda Kampar. Tampil mengenakan pakaian Melayu berwarna biru pada acara Bagholek Godang, Hambali menegaskan bahwa acara yang digelar ini tidak ada unsur lain.

Namun secara tegas ia juga mengatakan, jika ada yang mengatakan, ini ada unsur politisnya adalah sesuatu yang sah-sah saja karena ia mencontohkan pada zaman Nabi (Muhammad SAW) sudah terjadi praktek politik.

Mantan Kepala Dinas Perhubungan dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Kampar itu menegaskan, meskipun ada nuansa politisnya, namun ini dilakukan tidak untuk kepentingan satu orang, dan ini merupakan suatu wujud pelaksanaan demokrasi, dan harus bersifat terbuka.

“Mari berpikir jernih, berhati lapang dengan keikhlasan kita wujudkan kebersamaan,” ulasnya.

Lebih lanjut ia membeberkan, Ketua LAK (H Yusri Datuk Bandaro Mudo) sudah diundang panitia menghadiri acara Baolek Godang namun yang bersangkutan tidak datang. Hal ini akan menjadi suatu pertanyaan kenapa Ketua LAK tidak hadir di tempat acara ini. Bahkan Hambali secara terbuka menyampaikan ada upaya oknum menghalangi para ninik mamak menghadiri acara ini.

“Tapi mudah-mudahan beliau berhalangan, mungkin sampai undangannya. Ndak salah awak du le,” kata Hambali.

Ia juga memuji kehadiran sejumlah ninik mamak yang sebagian berpakaian adat pada acara ini, termasuk Datuok Niniok Rajo Dubalai Nasrul. “Rupanya Datuk bisa membedakan mano nan belok mano nan tidak,” ulas Hambali lagi.

Menurut Hambali, acara ini adalah acara yang baik, butuh keikhlasan. “Kenapa bisa tidak hadir. Sayangkan kenapa tak hadir,” tegasnya.

Ia berharap semua pihak berpikiran positif. Pada kesempatan ini Hambali mempersilakan tokoh masyarakat Kabupaten Kampar menggunakan hak politik di Pilkada tahun 2024. Ia bahkan menyebut nama Ida Yulita Susanti maju di Pemilihan Walikota Pekanbaru.

“Saya memberi kebebasan kepada bapak ibu maju di Pekanbaru,” ulasnya.

Hambali beralasan kenapa ini memberikan kesempatan kepada putra putri terbaik Kabupaten Kampar maju di Pilkada 2024, karena menurutnya selain untuk mewujudkan demokrasi juga agar daerah ini bisa mendapatkan pemimpin terbaik dari Kampar.

Dia menambahkan, Kampar merupakan sebuah kabupaten yang besar. “Sebagai orang Kampar harus punya tekad dan semangat bahwa kita adalah besar, kita tak mau untuk diombang ambing oleh orang yang tak tanggung jawab,” tegasnya.

Hambali juga mengajak semua pihak membangun Kampar dan menunjukkan jati diri bahwa orang Kampar orang yang hebat. Hambali juga menyampaikan, ia baru saja pulang dari perjalanan dari negara tetangga Malaysia. Di Negeri Jiran ini banyak orang Kampar dan keturunan Kampar yang hebat, baik menjadi pengusaha, petinggi di universitas bahkan pejabat tinggi di pemerintahan.

Seperti Mayor Jenderal Amir Guntur dan Wakil Menteri Keuangan. Mereka juga berharap di Malaysia menggelar acara Baolek Godang. “Kita perlu menjaga hubungan dengan saudara kita di Malaysia karena selama tokoh kita di sana terlupakan,” beber Hambali.

Terkait isi pidato Pj Bupati Kampar, Ketua LAK H Yusri Datuk Bandaro Mudo ketika dikonfirmasi CAKAPLAH.com melalui ponselnya belum menjawab pesan yang disampaikan CAKAPLAH.com. Upaya konfirmasi melalui orang terdekatnya juga belum mendapatkan jawaban hingga berita ini dinaikkan.(***)

Sumber: Cakaplah.com



 
Berita Lainnya :
  • Pidato Pj Bupati Hambali "Ngegas" di Bagholek Gadang, Beri Sinyal Hubunganya dengan Ketua LAK Memana
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    9 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved