www.riau12.com
Jum'at, 10-Mei-2024 | Jam Digital
20:03 WIB - Irwansyah: Ida Berpeluang Jadi Walikota Perempuan Pertama di Pekanbaru | 19:27 WIB - Pimpin RUPS BUMD PT Bumi Meranti, Asmar Ingatkan Tertib Administrasi | 18:20 WIB - Bagholek Godang Dihadiri Ribuan Masyarakat Kampar, Mulai Mantan Gubenur hingga Pejabat | 17:39 WIB - PD DMI Rohil Bersama BSI Bagansiapiapi Galang Sinergi untuk Kebersihan Masjid | 17:01 WIB - Rambah Greenbelt RAPP, Warga Kuansing Ditangkap Polisi | 16:00 WIB - Sempat Maju di Tahun 2015, Tengku Mustafa Kembali Bertarung Rebut Kursi No Satu Meranti 2024
 
Pemko Pekanbaru Masih Berupaya Tuntaskan Sampah, Minta RT/RW Awasi Masyarakat
Jumat, 08-03-2024 - 09:50:40 WIB

TERKAIT:
   
 

Riau12.com-PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) masih terus berupaya menuntaskan persoalan sampah di Kota Bertuah.

Berbagai upaya telah dilakukan, mulai dari memaksimalkan pengangkutan sampah dari TPS hingga ke TPA, serta mendisiplinkan masyarakat terhadap jam buang sampah.

Plt Kepala DLHK Kota Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut, juga meminta kontribusi semua pihak agar tidak adanya timbulan sampah di TPS resmi maupun liar. Tentunya dengan mematuhi jam buang sampah.

"Pemangku kepentingan wilayah masing-masing seperti RT/RW juga diminta awasi masyarakat yang membuang sampah sembarangan. Mereka bisa mengadukan ke DLHK Pekanbaru, jika ditemukan pelanggar untuk diberikan sanksi. Sama-sama kita awasi, kalau terjadi dilarang dan laporkan ke DLHK," ujar Ingot Ahmad Hutasuhut.

Menurutnya, saat ini masih ditemukan timbulan sampah di sejumlah titik. Beberapa masyarakat masih membuang sampah ke TPS diluar jam buang.

Padahal, kata Ingot, sudah ditetapkan jam buang sampah mulai dari pukul 19.00 WIB hingga pukul 05.00 WIB.

Ingot mengaku, saat ini juga ada tim penegakkan hukum (Gakkum) DLHK Pekanbaru yang turut melakukan pengawasan dan penindakan terhadap pelanggar. Masyarakat yang kedapatan buang sampah sembarangan bakal ditindak petugas.

"Disiplin masyarakat ternyata belum optimal untuk mematuhi jam buang ini. Kami tidak bosan-bosannya menghimbau masyarakat untuk mematuhi jam buang sampah," pungkasnya, seperti yang dilansir dari mcr. (*)

Sumber: halloriau.com



 
Berita Lainnya :
  • Pemko Pekanbaru Masih Berupaya Tuntaskan Sampah, Minta RT/RW Awasi Masyarakat
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    9 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved